Doa Memohon Ampunan dan Perlindungan
Ya Allah Ya Rahmaan Ya Rahiim
Syukur kami sampaikan kepadaMu
Pujian kami persembahkan untukMu
Sembah Sujud kami hanyalah untukMu
Kalam-kalam suci kami baca berharap ridhoMu
Nama-nama IndahMu kami sebut berharap kasih sayangMu
Wahai Yang Maha Pengampun
Wahai Yang Maha Pengasih
Wahai Yang Maha Menjaga
Wahai Yang Maha Melindungi
Wahai Yang Maha Melihat
Wahai Yang Maha Menyaksikan
Ampunilah dosa-dosa kami
Maafkanlah kesalahan kami
Sucikan kami dari kekufuran
Bersihkan kami dari noda dosa dan nista
Engkaulah pemilik alam semesta
Engkaulah pencipta segala yang ada
Engkaulah yang mengenggam setiap nyawa manusia
Engkaulah Tuhan kami Ya Rabbana
Engkaulah Yang Maha pengampun setiap dosa
Engkaulah tempat bermohon semua manusia
Ya Rabbana Ya Kariim
Kasihanilah kami yang selalu lupa akan nikmatMu
Kasihanilah kami yang selalu ingkar akan janji kepadaMu
Kasihanilah kami yang selalu berbuat dosa kepadaMu
Kasihanilah kami yang selalu lupa akan adanya diriMu
Wahai Yang Maha Pengasih
Kasinanilah hambaMu yang penuh dosa ini
Jauhkan kami dari dosa
Jauhkan kami dari dari berbuat nista
Jauhkan kami dari godaan jin dan manusia
Ya Hafidz
Wahai Yang Maha Menjaga
Jagalah Iman kami
Jagalah Islam kami
Jagalah Ihsan kami
Bantulah kami menjaga lisan kami berdzikir kepadaMu
Bantulah kami menjaga sholat kami hanyalah untukMu
Bantulah kami menjaga hati kami selalu cinta kepadaMu
Bantulah kami menjaga pikiran kami berhusnudzon kepadaMu
Bantulah kami menjaga amanah dariMu
Bantulah kami kembali ke jalanMu
Bantulah kami berpegang teguh kepada agamaMu
Ya Rabbana Ya Rahiim
Lindungi kami dari kesesatan
Lindungi kami dari kemaksiatan
Lindungi kami dari keburukan
Lindungi kami dari kebusukan
Wahai Yang Maha Melindungi
Kami berlindung kepadaMu dari godaan syetan yang terkutuk
Kami berlindung kepadaMu dari buruknya niat manusia
Kami berlindung kepadaMu dari fitnah manusia
Ya Rahmaan
Ya Ghofuur
Ya Hafidz
Sampaikan shalawat dan salam kami kepada kekasih kami Nabi Muhammad SAW, kepada keluarganya, kepada sahabatnya, kepada pengikutnya sampai akhir zaman.
Ya Rabbana Kabulkanlah doa dan permohonan kami. Hanya kepadaMu kami berdoa dan hanya kepadaMu kami memohon pertolongan